Friday, September 29, 2023
    • Login
    TIPS PERCETAKAN
    • Bahan
    • Mesin
    No Result
    View All Result
    • Bahan
    • Mesin
    No Result
    View All Result
    TIPS PERCETAKAN
    No Result
    View All Result

    Ingin Beli Papan MDF? Ketahui Dulu Karakteristiknya!

    Papan MDF yang dijadikan hiasan dinding dalam ruangan keluarga

    Papan MDF banyak dikenal sebagai salah satu material yang digunakan untuk membuat hiasan atau furniture rumah tangga. Harga yang lebih murah dari kayu jati solid, menjadikannya incaran banyak orang. Namun, material ini juga bisa dimanfaatkan dalam bidang lain seperti percetakan. Anda dapat mencetak berbagai macam desain ke atas papan ini untuk dijadikan hiasan rumah, kado ulang tahun untuk pasangan, atau bahkan souvenir suatu acara.

    Nah, ingin tahu bagaimana proses pemanfaatan papan jenis MDF dalam bidang percetakan? Mari simak ulasannya. 

    Baca juga: Yuk, Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangan Bahan Impraboard!

     

    Apa Itu MDF? 

    Papan MDF / MDF Board

    Medium Density Fiberboard atau biasa disingkat MDF adalah hasil olahan serbuk kayu yang dikombinasikan dengan serat kayu kemudian dipadatkan dalam suhu tinggi. Resin juga ditambahkan sebagai bahan pelengkap agar hasilnya lebih solid dan kuat. Permukaan MDF yang halus sangat pas untuk print on wood. Menggunakan mesin printing berkualitas terbaik, desain yang Anda inginkan akan tercetak begitu epik di atas papan material ini. 

    Di atas papan jenis MDF, Anda dapat mencetak apa saja seperti foto keluarga, foto kenangan wisuda, lukisan, atau hiasan menarik lainnya. Bentuknya pun beragam, bisa sesuai dengan bentuk papan yang persegi panjang, kotak persegi, atau bahkan dibentuk love. Anda dapat mencetak sesuai keinginan. 

     

    Karakteristik Material MDF

    Meskipun dalam praktiknya, print on wood dilakukan oleh percetakan lantaran harus menggunakan alat khusus agar hasilnya memuaskan, tetapi tidak ada salahnya untuk Anda mengetahui karakteristik dari material satu ini. Di antaranya: 

     

    1. Tidak Mempunyai Pori 

    Seperti namanya, papan ini terbuat dari campuran antara serat kayu dengan serbuk yang disatukan menggunakan resin dan ditekan dalam temperatur tinggi, sehingga tidak memiliki pori-pori. Papan hasil olahan pabrik ini umumnya dibentuk seukuran panel yang mudah dipotong untuk diolah menjadi berbagai macam furniture. Dalam finishing pun akan memberikan hasil yang lebih halus dan memuaskan sehingga mudah dalam ketika diimplementasikan gambar atau desain apa pun di atasnya selama proses print on board. 

     

    2. Memakai Perekat

    Agar serbuk-serbuk kayu dapat menyatu menjadi satu, lem digunakan untuk merekatkan tiap serbuk agar mudah dibentuk menjadi sebuah panel. Biasanya, perekat yang dipakai mengandung formalin, maka Anda harus berhati-hati selama mengolah papan ini. 

     

    3. Padat dan Kuat

    MDF tidak mempunyai mata kayu yang mengurangi risiko keretakan selama proses pemotongan bahan. Bentuknya pun padat dan kuat sehingga akan lebih tahan lama daripada jenis kayu olahan lainnya. Kendati memiliki kepadatan tinggi, MDF juga lebih mudah ketika disatukan dengan gambar melalui digital printing atau block mounting dan laminating. 

     

    4. Memiliki Ukuran Standar yang Mudah Dicari 

    Di pasaran, papan MDF memiliki ukuran yang standar yaitu 120 cm x 240 cm. Varian harga yang dipasang mengikuti ketebalannya. Tersedia mulai dari ketebalan 3 mm, 4 mm, 6 mm, 9 mm, 12 mm , 18 mm, hingga 20 mm. Anda dapat memilih sesuai kebutuhan.

     

    5. Mudah Diimplementasikan

    MDF mudah dibentuk menjadi apa pun. Pun ketika dalam proses finishing akan lebih cepat lantaran tidak ada mata kayu yang keras yang menghambat. Permukaan pun lebih halus. 

     

    Proses Pembuatannya

    Dalam proses pembuatannya, hal pertama yang dilakukan ialah mengumpulkan potongan-potongan kayu yang memiliki diameter kecil. Potongan yang sudah terkumpul akan dicuci dan direbus dalam tekanan dan temperatur tinggi agar berubah menjadi bubur. Lilin dan lem akan dicampurkan ke dalam bubur tersebut untuk merekatkan dan menaikkan tingkat kepadatannya. 

    Langkah terakhir, bubur yang sudah siap cetak akan dimasukkan ke dalam cetakan kemudian ditekan menggunakan mesin bersuhu tinggi hingga berubah bentuk menjadi panel-panel berbagai ukuran. Panel inilah yang biasa Anda lihat di pasaran. 

     

    Keunggulan dan Kelemahan MDF 

    Kayu MDF memiliki keunggulan di antaranya: 

    1. Mempunyai permukaan yang halus sehingga mudah dalam pengerjaan finishing. 
    2. Memiliki tingkat kepadatan yang tinggi sehingga dapat mengurangi keretakan ketika dipotong. 
    3. Mudah dibentuk menjadi apa pun sesuai kebutuhan. 
    4. Tidak memiliki pori sehingga akan memberi hasil yang indah setelah dibubuhi cat. 
    5. Kuat dan tahan lama. 
    6. Cukup ringan dan tidak seberat kayu solid. 
    7. Harga yang relatif lebih murah dan terjangkau. 

     

    Selain kelebihannya, ada baiknya juga jika Anda mengetahui kekurangan MDF, di antaranya: 

    1. Tidak cocok bila ditempatkan di area yang mudah basah. Ketika Anda menggunakan MDF untuk mencetak hiasan dinding, ada baiknya untuk menempatkannya di area yang kering. 
    2. Gampang menyerap air sehingga bila terus terkena air, hiasan yang dicetak di atas papan jenis MDF akan lebih mudah berjamur dan lapuk. Untuk itu, Anda harus memperhatikan perawatannya dengan baik. 

     

    Nah, usai mengetahui detail karakteristiknya, tertarik untuk mulai mencetak sesuatu di atas papan MDF? Anda tidak perlu bingung untuk membuatnya, karena bisa memanfaatkan percetakan yang memiliki digital printing untuk membantu merealisasikan desain impian di atas material ini. Selamat berkreasi dan semoga bermanfaat artikel ini.

    Tags: bahanpapan MDFpercetakan
    Previous Post

    Gratis! Ini 9 Desain Spanduk Natal yang Bagus dan Menarik

    Next Post

    Yuk, Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangan Bahan Impraboard!

    Next Post
    Ilustrasi contoh bahan impraboard yang digunakan dalam bisnis percetakan

    Yuk, Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangan Bahan Impraboard!

    Leave a Reply Cancel reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    • Trending
    • Comments
    • Latest
    Contoh Bahan Spanduk Promosi

    11 Jenis Bahan Spanduk Promosi yang Perlu Anda Ketahui

    26/08/2021
    Bahan Stiker serta Jenis dan Karakteristik Pengaplikasiannya

    Bahan Stiker: Jenis, Karakteristik, serta Pengaplikasiannya

    26/08/2021
    Ukuran Brosur yang Sering Digunakan

    Ukuran Brosur yang Sering Digunakan untuk Hasil Maksimal

    26/08/2021
    Ilustrasi perbedaan sertifikat dan piagam

    Tahukah Anda Apa Perbedaan Sertifikat dan Piagam?

    30/12/2021
    Ilustrasi contoh desain poster menarik

    5 Tips Membuat Poster Menarik dan Informatif, Wajib Disimak!

    0
    Ilustrasi contoh tinta cetak offset dalam bisnis percetakan

    Serba-Serbi Tinta Cetak Offset, Wajib Disimak!

    0
    Contoh Bahan Spanduk Promosi

    11 Jenis Bahan Spanduk Promosi yang Perlu Anda Ketahui

    0
    Tips Cetak Buku Menu Agar Terlihat Eksklusif

    Tips Cetak Buku Menu Agar Terlihat Eksklusif

    0
    illustrasi mesin cetak flexography sedang melakukan fungsinya

    Yuk Kenalan! Apa Itu Cetak Flexography dan Komponennya

    16/06/2022
    2 buah karton box berwarna coklat

    Kenali Apa Itu Karton Box Beserta Tipe dan Fungsinya

    15/06/2022
    kertas kraft warna coklat

    Kenali Kraft Paper, Ini Dia Kegunaan dan Kelebihannya!

    16/06/2022
    kedua tangan sedang melakukan cetak letterpress

    Mengenal Cetak LetterPress dan Contohnya!

    16/06/2022

    Recent News

    illustrasi mesin cetak flexography sedang melakukan fungsinya

    Yuk Kenalan! Apa Itu Cetak Flexography dan Komponennya

    16/06/2022
    2 buah karton box berwarna coklat

    Kenali Apa Itu Karton Box Beserta Tipe dan Fungsinya

    15/06/2022
    kertas kraft warna coklat

    Kenali Kraft Paper, Ini Dia Kegunaan dan Kelebihannya!

    16/06/2022
    kedua tangan sedang melakukan cetak letterpress

    Mengenal Cetak LetterPress dan Contohnya!

    16/06/2022

      © 2017 Tips Percetakan - Informasi Seputar Tips dalam Percetakan Digital Printing dan Offset.

      No Result
      View All Result
      • Bahan
      • Mesin

      © 2017 Tips Percetakan - Informasi Seputar Tips dalam Percetakan Digital Printing dan Offset.

      Welcome Back!

      Login to your account below

      Forgotten Password?

      Retrieve your password

      Please enter your username or email address to reset your password.

      Log In
      Go to mobile version